Tingkatkan Kapasitas, LINMAS Guwosari Adakan BIMTEK

10 April 2019 08:32:27 WIB

 

Sebagai upaya peningkatan kapasitan jelang Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang, Satuan Perlindungan Masyarakat (LINMAS) Desa Guwosari adakan bimbingan teknis (Bimtek) pada Selasa, 9 April 2019. Acara yang berlangsung di Pendapa Balai Desa Guwosari ini, dihadiri oleh Joko Sutrisno (dari Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bantul), Lurah Desa, Kasi Pemerintahan, Bhanbinkamtibmas, Babinsa, serta anggota LINMAS Guwosari.  

Materi yang paling utama disampaikan adalah penjabaran Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2010 Tentang Satuan Polisi Pamong Praja Tugas perlindungan masyarakat merupakan bagian dari fungsi penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat. Selain itu pula, Joko Sutrisno menyampaikan fungsi linmas dalam kehidupan masyarakat sehari – hari berdasarkan asas legalitas, salah satunya adalah fungsi Linmas sebagai bagian dalam pengamanan pemilu serta teknis yang ada di lapangan. Muhamad Taufik selaku Kasi Pemerintahan Desa Guwosari berharap dengan adanya bimtek ini anggota LINMAS dapat bersinergi dengan pemerintah dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban desa, tidak hanya jelang Pemilu 2019 ini saja. (NH)

Komentar atas Tingkatkan Kapasitas, LINMAS Guwosari Adakan BIMTEK

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License