Sanggar Teater Dipo Ratna Muda di tinjau

02 Agustus 2017 23:10:27 WIB

Sanggar Teater Dipo Ratna Muda Desa Guwosari mendapatkan kunjungan dari Paguyupan Teater Kab.Bantul yang dipimpin oleh mas Unang pada hari Rabu, 2/8?2017. Pada kesempatan ini rombongan meninjau latihan yang dilaksanakan di Gedung serbaguna Desa Guwosari.

Dalam pementasan perdana nantinya, mereka akan mengangkat kisah pangeran Diponegoro dengan judul “Selarong Tanah Istimewa”. Sejarah kepahlawanan Diponegoro dipilih karena, selain menginspirasi, ingin mengangkat kembali nilai-nilai perjuangan Diponegoro. Dari cerita yang diangkat, akan dikisahkan kenapa dan mengapa Selarong dipilih sebagai tempat persembunyian Diponegoro. 

"Sekalipun belum benar-benar sempurna, latihan malam ini cukup memberi gambaran tentang bloking kepada semua pemain. Selain juga memadukan antara adegan, penari, dan musik." Kata Ihwan, Sang Sutradara teater yang ditemui di Balai Desa Guwosari di sela-sela latihan. 

Masih menurut Ihwan, pementasan teater kali ini memang banyak adegan tari. Konsep yang diusung adalah sendra tari teater. 

Sementara menurut Emi, ketua Teater Dipo Ratna, seluruh pemainnya adalah anggota Karang Taruna Dipo Ratna. Semua pemain tersaring dari seleksi yang dilakukan beberapa bulan yang lalu. 

"Diharapkan, dengan dibentuknya Theater Dipo Ratna ini, akan bisa menampung kreativitas anggota Dipo Ratna Muda. Selain tentunya menjadi tempat saling bertukar pengalaman dan pengetahuan sesama pencinta seni muda-mudi Guwosari." Lanjut Emi. 

"Besar harapan kami apabila nantinya masyarakat bisa menikmati dan mengapresiasi pementasan perdana ini. Semoga saja semuanya berjalan lancar nantinya." Jawab Emi saat ditanya apa harapan dalam pementasan nanti. 

"Selain untuk menghibur masyarakat, pada 27 Agustus nanti, Teater Dipo Ratna juga akan mengikuti festival teater se-Kabupaten Bantul. Besar harapan, keikutsertaan ini akan mendapat dukungan penuh dari masyarakat Guwosari. Dan tentunya bisa meraih juara." Lanjut Emi menutup pembicaraan.

Komentar atas Sanggar Teater Dipo Ratna Muda di tinjau

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License